Rabu, 11 April 2012

[Koran-Digital] Menag Tolak Legalisasi Perkawinan Gay dan Lesbian

Menag Tolak Legalisasi Perkawinan Gay dan Lesbian
Dava Vincent - detikNews
Rabu, 11/04/2012 13:10 WIB
ilustrasi
Bogor Menteri Agama Suryadharma Ali tegas menolak usulan legalisasi
perkawinan sejenis yang dilontarkan salah satu kelompok. Surya menilai
perkawinan sejenis tidak sesuai dengan aturan Islam.

"Kan realitas dari kelompok itu ingin diakui, makanya aktifitasnya ingin
bebas. Bebas menyelenggarakan acara apapun, termasuk perkawinan
sejenis," ujar Suryadharma kepada wartawan disela-sela Rakernas LDII di
Bogor, Rabu (11/4/2012).

Surya tidak menyebut kelompok yang ngotot ingin perkawinan sejenis itu
disahkan. Surya menambahkan, dalam hukum Islam tidak yang namanya
perkawinan sejenis. Kebebasan, kata Suryadharma harus ada
batas-batasnya, jangan karena hak asasi manusia setiap kelompok bebas
melakukan apapun tanpa melihat aturan-aturan yang berlaku di Negara ini.

"Mereka (kelompok-red) itu mengatakan kalau undang-undang perkawinan
yang berlaku saat ini diskriminatif. Tapi, kebebasan juga tidak boleh
menabrak rambu dan aturan yang sudah ada," katanya.

Saat ditanya soal sikap Kementerian Agama terkait munculnya kelompok
tersebut, Menteri Agama menjawab santai.

"Belum pernah ketemu degan kelompok itu," ucapnya.

http://us.news.detik.com/read/2012/04/11/131054/1889786/10/?992204topnews

--
"One Touch In BOX"

To post : koran-digital@googlegroups.com
Unsubscribe : koran-digital-unsubscribe@@googlegroups.com

"Ketika berhenti berpikir, Anda akan kehilangan kesempatan"-- Publilius Syrus

Catatan : - Gunakan bahasa yang baik dan santun
- Tolong jangan mengiklan yang tidak perlu
- Hindari ONE-LINER
- POTONG EKOR EMAIL
- DILARANG SARA
- Opini Anda menjadi tanggung jawab Anda sepenuhnya dan atau
Moderator Tidak bertanggung Jawab terhadap opini Anda. -~----------~----~----~----~------~----~------~--~------------------------------------------------------------
"Bersikaplah sopan, tulislah dengan diplomatis, meski dalam deklarasi perang sekalipun seseorang harus mempelajari aturan-aturan kesopanan." -- Otto Von Bismarck.
"Lidah orang berakal dibelakang hatinya, sedangkan hati orang dungu di belakang lidahnya" -Ali bin Abi Talib.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.