Selasa, 10 April 2012

[Koran-Digital] Regulasi Mobil Murah Tuntas Dua Pekan Lagi

Regulasi Mobil Murah Tuntas Dua Pekan Lagi PDF Print
Wednesday, 11 April 2012
JAKARTA – Regulasi untuk mobil murah dan ramah lingkungan (low cost and
green car/LCGC) diharapkan tuntas dalam dua pekan mendatang. Pemerintah
dan Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) akan duduk bersama membahas
kriteria untuk mobil murah dan ramah lingkungan.


Menteri Perindustrian MS Hidayat mengatakan, dua minggu lagi regulasinya
bisa diusulkan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk disahkan.
Menurut Hidayat, pemerintah beserta ATPM yang berminat pada program
mobil murah sudah membuat platform tentang produk yang akan dihasilkan.
"Pemerintah telah membuat spesifikasi untuk mobil murah dari sisi teknis
seperti besarnya kapasitas mesin hingga teknologi yang akan disematkan
pada produknya.

Selain itu, produk tersebut nantinya tidak akan memiliki hambatan yang
besar dalam memasarkannya," kata Hidayat di Jakarta kemarin. Sementara,
Direktur Jenderal Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Budi Darmadi mengatakan, secara
teknis regulasi mobil yang masuk kategori tersebut berjenis 4x2 (dua
gardan).

Dia menyebutkan, kapasitas mesinnya antara 1.000–1.200 cc. Adapun,
konsumsi bahan bakar akan setara dengan 22 km per liter. Kapasitas
penumpang untuk mobil tersebut didesain untuk mengangkut empat orang
dengan mengadopsi teknologi emisi Euro II (EU II) serta dilengkapi
aksesori, di antaranya penyejuk ruangan (AC)."Dari hasil interaksi kami
dengan para calon peminat (ATPM), kelas mobil murah yang akan masuk
berkisar 1.000-1.200 cc,"katanya. ant/sandra karina
Regulasi Mobil Murah Tuntas Dua Pekan Lagi

JAKARTA – Regulasi untuk mobil murah dan ramah lingkungan (low cost and
green car/LCGC) diharapkan tuntas dalam dua pekan mendatang. Pemerintah
dan Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) akan duduk bersama membahas
kriteria untuk mobil murah dan ramah lingkungan.

Menteri Perindustrian MS Hidayat mengatakan, dua minggu lagi regulasinya
bisa diusulkan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk disahkan.
Menurut Hidayat, pemerintah beserta ATPM yang berminat pada program
mobil murah sudah membuat platform tentang produk yang akan dihasilkan.
"Pemerintah telah membuat spesifikasi untuk mobil murah dari sisi teknis
seperti besarnya kapasitas mesin hingga teknologi yang akan disematkan
pada produknya.

Selain itu, produk tersebut nantinya tidak akan memiliki hambatan yang
besar dalam memasarkannya," kata Hidayat di Jakarta kemarin. Sementara,
Direktur Jenderal Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Budi Darmadi mengatakan, secara
teknis regulasi mobil yang masuk kategori tersebut berjenis 4x2 (dua
gardan).

Dia menyebutkan, kapasitas mesinnya antara 1.000–1.200 cc. Adapun,
konsumsi bahan bakar akan setara dengan 22 km per liter. Kapasitas
penumpang untuk mobil tersebut didesain untuk mengangkut empat orang
dengan mengadopsi teknologi emisi Euro II (EU II) serta dilengkapi
aksesori, di antaranya penyejuk ruangan (AC)."Dari hasil interaksi kami
dengan para calon peminat (ATPM), kelas mobil murah yang akan masuk
berkisar 1.000-1.200 cc,"katanya.

http://www.seputar-indonesia.com/edisicetak/content/view/485335/

--
"One Touch In BOX"

To post : koran-digital@googlegroups.com
Unsubscribe : koran-digital-unsubscribe@@googlegroups.com

"Ketika berhenti berpikir, Anda akan kehilangan kesempatan"-- Publilius Syrus

Catatan : - Gunakan bahasa yang baik dan santun
- Tolong jangan mengiklan yang tidak perlu
- Hindari ONE-LINER
- POTONG EKOR EMAIL
- DILARANG SARA
- Opini Anda menjadi tanggung jawab Anda sepenuhnya dan atau
Moderator Tidak bertanggung Jawab terhadap opini Anda. -~----------~----~----~----~------~----~------~--~------------------------------------------------------------
"Bersikaplah sopan, tulislah dengan diplomatis, meski dalam deklarasi perang sekalipun seseorang harus mempelajari aturan-aturan kesopanan." -- Otto Von Bismarck.
"Lidah orang berakal dibelakang hatinya, sedangkan hati orang dungu di belakang lidahnya" -Ali bin Abi Talib.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.